Pengaruh kinerja keuangan terhadap harga saham pada perusahaan yang masuk dalam indeks lq-45 di bursa efek indonesia (bei) tahun 2015-2017


Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh Kinerja Keuangan terhadap Harga Saham pada perusahaan yang masuk dalam indeks LQ-45 di Bursa Efek Indonesia. Jenis penelitian ini adalah penelitian kuantitatif. Populasi penelitian ini adalah perusahaan yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia yang masuk dalam indeks LQ-45 selama periode 2015-2017 adalah 69 perusahaan. Teknik pengambilan sampel adalah purposive sampling. Teknik pengumpulan data dalam penelitian ini adalah dokumentasi. Metode analisis yang digunakan adalah analisis regresi linier berganda. Dari model regresi diketahui adanya hubungan negatif antara variabel bebas terhadap variabel terikat. Pada uji F menunjukkan bahwa CR, DER, TATO, ROE dan EPS berpengaruh secara simultan terhadap Harga Saham. Pada hasil uji t menunjukkan bahwa TATO, ROE dan EPS berpengaruh secara parsial terhadap Harga Saham, sedangkan CR dan DER tidak berpengaruh terhadap Nilai Perusahaan yang terdaftar dalam Bursa Efek Indonesia pada indeks LQ-45.
Kata kunci: Kinerja Keuangan; CR; DER; TATO; ROE; EPS dan Harga Saham.
References
Indrasari, M. (2017). The Effect Of Organizational Culture, Environmental Work, Leadership Style On The Job Satisfaction And Its Impact On The Performance Of Teaching In State Community Academy Bojonegoro. Sinergi: Jurnal Ilmiah Ilmu Manajemen, 7(1).
Jakfar, K. (2012). Studi Kelayakan Bisnis Edisi Revisi. Kencana.
Kasmir. (2014). Analisis Laporan Keuangan, Edisi Satu, Cetakan Ketujuh. In Raja Grafindo Persada.
Sugiyono. (2016). metodologi penelitian kuantitatif kualitatif dan R & D. In Bandung: Alfabeta. https://doi.org/10.1164/rccm.200409-1267OC
SUSILO, D. (2012). Preferensi Pendengar Pada Content Program Siaran Goyang Rekete Radio Warna 93.6 Fm Pasuruan. UNIVERSITAS AIRLANGGA.