Main Article Content

Abstract

Salah satu komoditi perikanan tawar yang memiliki nilai ekonomis tinggi yaitu ikan nila, yang ditandai dengan nilai produksi yang sangat tinggi mencapai 1,15 juta ton. Permasalahan mendasar dalam budidaya ikan ini adalah perubahan suhu pemeliharaan. Pada stadia benih, ikan nila sangat rentan terhadap perubahan tersebut yang dapat menyebabkan stres pada benih, mempengaruhi proses pertumbuhan dan berdampak pada kematian. Oleh karena itu, proposal ini mengusulkan sebuah inovasi pemanfaatan bahan herbal yang bersumber dari daun pepaya (Carica papaya L) yang bertujuan untuk meningkatkan sistem imun ikan nila sehingga dapat bertahan ketika adanya stresor dalam hal ini perubahan suhu pemeliharaan. Penelitian ini menggunakan metode eksperimen dengan perbedaan dosis tepung daun papaya yang dicampur ke pakan yaitu 0, 2, 4 dan 6% dengan hewan uji yang digunakan berupa benih ikan nila berukuran 1,4 gr dengan Panjang 3,2 cm.Setelah 30 hari pemeliharaan dengan pemberian pakan uji kemudian diperoleh adanya pengaruh pada parameter pertumbuhan dan kadar glukosa darah ikan nila. Tepung daun papaya (C. papaya L.) dosis 4% menghasilkan pertumbuhan terbaik yaitu 2,373 gr dan panjang 2,666 yang tidak berbeda dengan perlakuan 6% tepung daun papaya. Pada pengamatan kadar glukosa darah dengan uji penaikan suhu 34oC diperoleh kadar glukosa darah tertinggi pada perlakuan dengan dosis tepung daun papaya 6% yaitu 247,333 mg/dL dan segera mengalami penurunan pada suhu pemeliharaan normal 28oC yaitu 80,666 mg/dL.

Article Details

Author Biographies

Yusdalifa Ekayanti Yunus, Universitas Muhammadiyah Parepare

Program Studi Budidaya Perairan, Fakultas Pertanian, Peternakan dan Perikanan, Universitas Muhammadiyah Parepare

Yushra, Universitas Muhammadiyah Parepare

Program Studi Budidaya Perairan, Fakultas Pertanian, Peternakan dan Perikanan, Universitas Muhammadiyah Parepare

How to Cite
Yunus, Y. E., & Yushra. (2023). RESPON PERTUMBUHAN DAN GLUKOSA DARAH IKAN NILA YANG DIBERI PAKAN DENGAN PENAMBAHAN TEPUNG DAUN PEPAYA (Carica papaya L.). TECHNO-FISH, 7(2), 142-155. https://doi.org/10.25139/tf.v7i2.6774

References

  1. Adji, M. L. A. (2018). Analisis gula darah ikan nila (Analisis Gula Darah Ikan Nila (Oreochromis Niloticus) Dari Sungai Jagir Kota Surabaya Jawa Timur). Universitas Brawijaya Malang [Skripsi].
  2. Alishahi, M., Tulaby Dezfuly, Z., Mohammadian, T., & Mesbah, M. (2017). Effects of Aloe Vera crude extract on growth performance and some hemato-immunological indices of Oncorhynchus mykiss in farm scale. Iranian Journal of Veterinary Medicine, 11(4), 383–394. https://doi.org/10.22059/ijvm.2017.231790.1004806
  3. Djauhari, R., Matling, Monalisa, S. S., & Sianturi, E. (2019). Respon gula darah ikan betok respon glukosa darah ikan betok (Anabas testudineus) terhadap stres padat tebar. Jurnal Ilmu Hewani Tropika, 8(2), 43–49.
  4. Firman, S. W., Kasman, H., Saputra, H., Hamka, M. S., Pendidikan, U., Sorong, M., Sorong, K., Barat, J., Komunitas, A., Rejang, N., & Lebong, R. (2022). Status Hematologi Ikan Nila Oreochromis niloticus dengan Kepadatan Berbeda pada Sistem Resirkulasi Menggunakan Micro Bubble Generator. Jurnal Aquafish Saintek, 2(2), 1–8.
  5. Haser, T. F., Febri, S. P., & Nurdin, M. S. (n.d.). EFEKTIFITAS EKSTRAK DAUN PEPAYA DALAM MENUNJANG KEBERHASILAN PENETASAN TELUR IKAN BANDENG ( Chanos chanos Forskall ) ( Effectivity of the Papaya Leaf ’ s Extract in Supporting Hatching Succes of the Milk Fish ( Chanos chanos Forskall )). 16(2), 92–99.
  6. Kurniawan, R., Syawal, H., & Effendi, I. (2020). Pengaruh Penambahan Suplemen Herbal pada Pakan Terhadap Diferensiasi Leukosit Ikan dan Sintasan Ikan Patin (Pangasionodon hypopthalmus). Jurnal Akuakultur Rawa …, 8(2), 150–163. https://ejournal.unsri.ac.id/index.php/jari/article/view/12761
  7. Lase, L. H., Lukistyowati, I., & Syawal, H. (2022). Efektivitas Pemberian Pakan Mengandung Larutan Daun Pepaya (Carica papaya L .) Fermentasi Terhadap Gambaran Eritrosit dan Pertumbuhan Ikan Jambal Siam (Pangasianodon hypophthalmus). Jurnal Akuakultur Sebatin, 3(1), 63–77. https://jas.ejournal.unri.ac.id/index.php/path/article/view/67/36
  8. Litaay, C. (2022). PENGARUH PERBEDAAN SUHU DAN LAMA PENGASAPAN TERHADAP KADAR AIR, LEMAK DAN GARAM IKAN NILA (Oreochromis niloticus) ASAP. Jurnal Ilmu Dan Teknologi Kelautan Tropis. https://jurnal.ipb.ac.id/index.php/jurnalikt/article/view/39941
  9. Lubis, N. G., Sugito, S., Zuhrawati, Z., Zuraidawati, Z., Asmilia, N., Hamny, H., & Balqis, U. (2016). EFEK PENINGKATAN SUHU TERHADAP JUMLAH LEUKOSIT IKAN NILA (Oreochromis niloticus) (The Effect of Temperature Increase on Leukocyte Count of Nile Tilapia (Oreochromis niloticus)). Jurnal Medika Veterinaria, 10(1), 31. https://doi.org/10.21157/j.med.vet..v10i1.4033
  10. Nafiqoh, N., Andriyanto, S., Novita, H., & ... (2021). KOMBINASI SIRIH DAN KIPAHIT SEBAGAI IMUNOSTIMULAN TERHADAP PENYAKIT Streptococcosis PADA IKAN NILA (Oreochromis niloticus). Jurnal Riset …. http://ejournal-balitbang.kkp.go.id/index.php/jra/article/view/9144
  11. Nugraha, R., Suwandi, R., Monica, F. A., & Pertiwi, R. M. (2022). Perubahan Suhu Media Air Berpengaruh terhadap Survival Rate dan Glukosa Darah Ikan Mas (Cyprinus Carpio). Jurnal Pengolahan Hasil Perikanan Indonesia, 25(2), 322–330. https://doi.org/10.17844/jphpi.v25i2.37435
  12. Royan, F., Rejeki, S., Condro Haditomo Program Studi Budidaya Perairan, A., Perikanan Fakultas Perikanan dan Ilmu Kelautan, J., Diponegoro Jl Soedarto, U., Tembalang, S., & -, S. (2014). PENGARUH SALINITAS YANG BERBEDA TERHADAP PROFIL DARAH IKAN NILA (Oreochromis niloticus) The Effects of Different Salinity on Blood Profile Parameters of Tilapia (Oreochromis niloticus). Journal of Aquaculture Management and Technology, 3(2), 109–117. http://ejournal-s1.undip.ac.id/index.php/jamt
  13. Rukisah, R., Simanjuntak, R. F., & ... (2021). PENGARUH PEMBERIAN PAKAN BUATAN DARI KOMBINASI TEPUNG CACING TANAH (Lumbricus rubellus) DAN TEPUNG DAUN PEPAYA TERHADAP …. Jurnal Harpodon Borneo. http://180.250.193.171/index.php/harpodon/article/view/1984
  14. Sihombing, Putri Clarita., S. U. (2018). Pengaruh Perbedaan Suhu Air terhadap Pertumbuhan dan Kelangsungan Hidup Ikan Nila (Oreochromis niloticus). Bitkom Research, 63(2), 1–3. http://forschungsunion.de/pdf/industrie_4_0_umsetzungsempfehlungen.pdf%0Ahttps://www.dfki.de/fileadmin/user_upload/import/9744_171012-KI-Gipfelpapier-online.pdf%0Ahttps://www.bitkom.org/ sites/default/files/ pdf/Presse/Anhaenge-an-PIs/ 2018/180607 -Bitkom
  15. Sihombing, P. C. (2018). Pengaruh Perbedaan Suhu Air terhadap Pertumbuhan dan Kelangsungan Benih Hidup Ikan Nila (Oreochromis niloticus). repositori.usu.ac.id. https://repositori.usu.ac.id/handle/123456789/9758
  16. Simanjuntak, R. F., Abdiani, I. M., Perdiansyah, P., & Sari, R. P. (2022). Bioenrichment of Papaya Leaf Meal With Different Feed Formulations on Growth Performance of Tilapia (Oreochromis niloticus). Jurnal Biodjati, 7(1), 109–118. https://doi.org/10.15575/biodjati.v7i1.17023
  17. Syadik, F., Henrik, H., & Marhayani, M. (2022). Penambahan Tepung Daun Pepaya Dalam Pakan terhadap Komsumsi, Konversi Pakan dan Pertambahan Bobot Burung Puyuh. Jurnal Peternakan, 19(1), 38. https://doi.org/10.24014/jupet.v19i1.14098
  18. Syakirin, M. B., Madusari, B. D., Wijianto, W., Rossa, S. Della, & Suprapti, Y. (2023). PENGARUH PENAMBAHAN TEPUNG DAUN PEPAYA (Carica papaya L) TERHADAP PERTUMBUHAN IKAN BANDENG (Chanos-chanos). Pena Akuatika : Jurnal Ilmiah Perikanan Dan Kelautan, 22(1), 79. https://doi.org/10.31941/penaakuatika.v22i1.2815
  19. Tang, U. M., Aryani, N., Masjudi, H., & Hidayat, K. (2018). Pengaruh Suhu Terhadap Stres Pada Ikan Baung (Hemibagrus Nemurus) (Effect of Temperature on Stress on Malay Catfish (Hemibagrus Nemurus)). Asian Journal of Environment, 2(1), 43–49.
  20. Widiastuti, R., Widodo, M. S., & Faqih, A. R. (2022). RESPON HORMON STRESS DAN GLUKOSA DARAH BENIH IKAN MARU (Channa marulioides) TERHADAP SUHU BERBEDA. Syntax Idea, 4(8.5.2017), 2003–2005.
  21. YUNUS, Y. E. (2021a). PENGARUH PEMBERIAN EKSTRAK TANAMAN LIDAH BUAYA (Aloe vera) MELALUI PAKAN TERHADAP PERFORMA HEMATOLOGI, RESPON IMUN DAN EFEK …. repository.unhas.ac.id. http://repository.unhas.ac.id/id/eprint/6321/
  22. YUNUS, Y. E. (2021b). PENGARUH PEMBERIAN EKSTRAK TANAMAN LIDAH BUAYA (Aloe vera) MELALUI PAKAN TERHADAP PERFORMA HEMATOLOGI, RESPON IMUN DAN EFEK ANTI PARASIT PADA IKAN NILA (Oreochromis niloticus). Universitas Hasanuddin.