Pengaruh Kompensasi Terhdap Kinerja Karyawan Sales Pada PT. First Media Surabaya

  • Dimas Andreano Fakultas Ilmu Administrasi, Universitas Dr. Soetomo Surabaya
  • Liling Listyawati Fakultas Ilmu Administrasi, Universitas Dr. Soetomo Surabaya
Abstract views: 142 , Full Text downloads: 252

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk menganalisis pengaruh kompensasi terhadap kinerja karyawan sales pada PT. First Media Surabaya. Penelitian yang dilakukan menggunakan meotde penelitian kuantitatif kausal. Penelitian kausal digunakan untuk membuktikan hubungan antara sebab dan akibat dari beberapa variabel. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh karyawan sales PT. First Media Surabaya. Analisis data menggunakan analisis linear berganda, serta menggunakan uji statistik uji-t dan uji-F untuk pengujian hipotesis. Hasil dari Uji t Variabel Kompensasi Finansial Langsung (X1) diperoleh nilai signifikan 0,000 < 0,05 dan nilai t hitung 6,664 > t tabel 2,013 yang artinya bahwa kompensasi finansial langsung, memiliki pengaruh secara parsial terhadap kinerja karyawan. Hasil dari Uji t Variabel Kompensasi Finansial Tidak Langsung (X2) diperoleh nilai signifikan 0,007 < 0,05 dan t hitung 2,820 > t tabel 2,013 yang artinya bahwa kompensasi finansial tidak langsung, memiliki pengaruh secara parsial terhadap kinerja karyawan. Dan kompensasi non finansial tidak berpengaruh secara parsial terhadap kinerja karyawan, karena hasil dari uji t diperoleh nilai signifikan 0,961 > 0,05 dan nilai t hitung 0,049 < t tabel 2,013. Hasil dari uji F diperoleh F hitung 61,955 > F tabel 2,802 artinya bahwa kompensasi finansial langsung, kompensasi finansial tidak langsung dan kompensasi non finansialĀ  memiliki pengaruh secara bersama-sama (simultan) terhadap kinerja karyawan. DanĀ  untuk uji dominan diketahui bahwa variabel kompensasi finansial langsung merupakan variabel independen yang dominan mempengaruhi kinerja karyawan karena memiliki nilai Standardized Coeficient Beta yang lebih besar dari variabel lain, yaitu 0,674 atau 58,98%.

Published
2022-11-18
Section
Articles