PENGARUH SIKAP KEUANGAN, PENGETAHUAN KEUANGAN DAN FINANCIAL TECHNOLOGY TERHADAP PERILAKU MANAJEMEN KEUANGAN PELAKU UMKM KULINER DI KELURAHAN NGAGEL REJO KOTA SURABAYA


Abstract
Penelitian ini untuk menguji faktor-faktor yang mempengaruhi perilaku manajemen keuangan. Terdapat beberapa faktor yang diteliti pada penelitian ini yaitu sikap keuangan, pengetahuan keuangan dan financial technology. Penelitian ini bertujuan untuk menguji apakah sikap keuangan, pengetahuan keuangan dan financial technology berpengaruh terhadap perilaku manajemen keuangan pelaku UMKM kuliner di Kelurahan Ngagel Rejo Kota Surabaya. Penelitian ini berfokus pada usaha mikro kuliner. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif dan jenis data primer. Populasi dalam penelitian ini sebanyak 200 pelaku usaha mikro kuliner yang ada di Kelurahan Ngagel Rejo Kota Surabaya. Penentuan sampel pada penelitian ini menggunakan metode probability sampling dengan sampel sejumlah 67 responden. Metode analisis yang digunakan adalah regresi linier berganda dengan bantuan software SPSS versi 25. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa sikap keuangan, pengetahuan keuangan dan financial technology berpengaruh signifikan secara parsial terhadap perilaku manajemen keuangan. Selanjutnya secara simultan menunjukkan bahwa sikap keuangan, pengetahuan keuangan dan financial technology berpengaruh terhadap perilaku manajemen keuangan. Pada penelitian ini variabel independen dalam mempengaruhi variabel dependen yaitu perilaku manajemen keuangan dapat menjelaskan sebesar 47,9%.
References
Bidang Informasi dan Komunikasi Publik serta Statistik Dinas Komunikasi dan Informatika Kota Surabaya. (2021). Umkm Surabaya Capai 60 Ribu Lebih, Ini Intervensi Pemkot Surabaya. https://surabaya.go.id/id/berita/60749/umkm-surabaya-capai-60-ribu-leb
Candha, A. (2021). Pengaruh Pengetahuan Keuangan, Perencanaan Keuangan, Locus Of Control Internal Dan Efikasi Diri Keuangan Terhadap Perilaku Manajemen Keuangan Pada Umkm Toko Kelontong Di Kecamatan Langsa Kota. Universitas Samudra, 2, 85–93.
Christian Herdinata, S. E., MM, C., Pranatasari, F. D., & SE, M. (2020). Aplikasi Literasi Keuangan Bagi Pelaku Bisnis. Deepublish.
Dayanti, F. K., Susyanti, J., & ABS, M. K. (2020). Pengaruh Literasi Keuangan, Pengetahuan Keuangan Dan Sikap Keuangan Terhadap Perilaku Manajemen Keuangan Pada Pelaku Usaha UMKM Fashion Di Kabupaten Malang. Jurnal Ilmiah Riset Manajemen, 9(13).
Ghozali, I. (2018). Aplikasi analisis multivariate dengan program IBM SPSS 25.
Humaira, I.,& Sagoro, E. M. (2018). Pengaruh Pengetahuan Keuangan, Sikap Keuangan, dan Kepribadian Terhadap Perilaku Manajemen Keuangan pada pelaku UMKM sentra kerajinan batik Kabupaten Bantul.
Khofifah, A., Wahyuni, I., & Subaida, I. (2022). Pengaruh Financial Technology Terhadap Perilaku Keuangan Dengan Literasi Keuangan Sebagai Variabel Intervening Pada Mahasiswa Fakultas Ekonomi Dan Bisnis Universitas Abdurachman Saleh Situbondo. Jurnal Mahasiswa Entrepreneurship (JME), 1(3), 523–537.
Lathiifah, D. R., & Kautsar, A. (2022). Pengaruh Financial Literacy, Financial Technology, Financial Self-efficacy, Income, Lifestyle, dan Emotional Intelligence terhadap Financial Management Behavior pada Remaja di Kabupaten Ponorogo. Jurnal Ilmu Manajemen, 10(4), 1211–1226.
Nisa, F. K., Salim, M. A., & Priyono, A. A. (2020). Pengaruh Pengetahuan Keuangan, Sikap Keuangan, Dan Kepribadian Terhadap Perilaku Manajemen Keuangan Pada Pelaku Umkm Ekonomi Kreatif Sub Sektor.
Novianti, M., & Salam, A. (2021). Pengaruh Pengetahuan Keuangan, Sikap Keuangan Dan Kepribadian Terhadap Perilaku Manajemen Keuangan Pelaku Umkm Di Moyo Hilir). Jurnal Manajemen Dan Bisnis, 4(3), 18–26.
Putri, D. A. (2020). Faktor - Faktor Yang Mempengaruhi Perilaku Manajemen Keuangan Pelaku UMKM. Platform Riset Mahasiswa Akuntansi, 1(4), 62–73. https://ojs.stiesa.ac.id/index.php/prisma/article/view/655
Rizkiawati, N. L., & Asandimitra, N. (2018). Pengaruh demografi, financial knowledge, financial attitude, locus of control dan financial self-efficacy terhadap financial management behavior masyarakat surabaya. Jurnal Ilmu Manajemen, 6(2010), 93–107.
Sugiyono. (2019). Metode Penelitian Kualitatif dan Kuantitatif.
Tampubolon, M., & Rahmadani, R. (2022). Pengaruh Pengetahuan Keuangan, Sikap Keuangan Dan Kepribadian Terhadap Perilaku Manajemen Keuangan Pada Pelaku UMKM Di Kecamatan Air Putih Kabupaten Batubara. Jurnal Akuntansi, Manajemen, Bisnis Dan Teknologi (AMBITEK), 2(1), 70–79. https://doi.org/10.56870/ambitek.v2i1.38
Ummah, S. M., Susyanti, J., & Priyono, A. A. (2022). Pengaruh Sikap Keuangan, Pengetahuan Keuangan, Efikasi Diri Keuangan Terhadap Perilaku Manajemen Keuangan Melalui Pengendalian Diri Sebagai Variabel Intervening. Jurnal Riset Manajemen, 19–32.
Wahyudi, W., Tukan, B. A. P., & Pinem, D. (2020). Analysis of The Effect of Financial Literation, Financial Technology, Income, and Locus of Control on Lecturer Financial Behavior. AFEBI Management and Business Review, 5(1), 37–46.