Bentuk Tindak Direktif pada Kalimat Deklaratif dalam Serial Drama Jepang


Abstrak
Penelitian ini membahas tentang bentuk-bentuk tindak direktif pada kalimat deklaratif dalam serial drama Jepang berjudul Sapuri dan Osen. Tindak direktif adalah tuturan yang bertujuan untuk menimbulkan sebuah efek perbuatan atau tindakan dari mitra tutur. Tindak direktif dapat menyatakan perintah, permintaan, maupun usulan, dan dapat berwujud deklaratif. Bentuk tindak direktif dalam kalimat deklaratif dianalisis mengunakan teori dari Yasushi. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode kualitatif dengan data berupa tuturan direktif dalam bentuk kalimat deklaratif. Hasil dari penelitian ditemukan bahwa tuturan direktif dalam kalimat deklaratif dalam drama Jepang Sapuri dan Osen berbentuk dantei, suiryou, utagai, dan ketsui.
Kata kunci: kalimat deklaratif; pragmatik; tindak direktif.