Efektivitas Penggunaan Game Edukasi Wordwall dan Motivasi Terhadap Hasil Belajar Peluang Kejadian


Abstract
Abstract
The wordwall educational game is a digital game-based learning application that has various quiz features with a combination of colors, moving images, and sounds that can be used by educators in learning. Wordwall educational games can also motivate students to learn. Learning motivation is the overall driving force within students to drive behavioral changes that lead to learning activities to improve their learning outcomes so that the expected educational goals are achieved. The aims of this study is to determine the effect of the use of wordwall educational games to motivatived partially or together on the mathematics learning outcomes of SMKN Mojoagung class X AKL 3 students on the material of event probability. This study is a quantitative study. The population in this study were all class X AKL students of SMKN Mojoagung. The research data were taken using a questionnaire on the use of wordwall educational games, a questionnaire on learning motivation and a learning outcome test that had been validated. The data analysis technique used multiple linear regression tests consisting of classical assumption tests and hypothesis tests. Based on the results of the study, it can be concluded that there is an influence of the use of wordwall educational games on the learning outcomes of the probability of occurrence, there is an influence of motivation on the learning outcomes of the probability of occurrence and there is an influence of the use of wordwall educational games and motivation on the learning outcomes of students' probability of occurrence.
Keywords: Wordwall Educational Games, Learning Outcomes, Motivation, probability of occurrence.
Abstrak
Game edukasi wordwall merupakan sebuah aplikasi pembelajaran berbasis game digital yang memiliki berbagai fitur kuis dengan kombinasi warna, gambar bergerak, dan suara yang dapat dimanfaatkan oleh pendidik di dalam pembelajaran. Game edukasi wordwall juga dapat memberikan motivasi kepada siswa dalam belajar. Motivasi belajar adalah keseluruhan daya penggerak di dalam diri siswa untuk menggerakan perubahan tingkah laku yang menimbulkan kegiatan belajar untuk meningkatkan hasil belajarnya sehingga tercapai tujuan pendidikan yang diharapkan. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh penggunaan game edukasi wordwall untuk memotivasi siswa baik secara parsial maupun bersama-sama terhadap hasil belajar matematika siswa SMKN Mojoagung kelas X AKL 3 pada materi peluang kejadian. Penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh siswa kelas X AKL SMKN Mojoagung. Data penelitian diambil menggunakan angket penggunaan game edukasi wordwall, angket motivasi belajar dan tes hasil belajar yang telah divalidasi. Teknik analisis data pada penelitian ini menggunakan uji regresi linear berganda yang terdiri dari uji asumsi klasik dan uji hipotesis. Berdasarkan hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa ada pengaruh penggunaan game edukasi wordwall terhadap hasil belajar peluang kejadian, ada pengaruh motivasi terhadap hasil belajar peluang kejadian dan ada pengaruh penggunaan game edukasi wordwall dan motivasi terhadap hasil belajar peluang kejadian siswa.
Kata Kunci : Game Edukasi Wordwall, Hasil Belajar, Motivasi, peluang kejadian.
Downloads
References
F. Hafidzah, “Peningkatan Motivasi Belajar Siswa dengan Menggunakan Aplikasi Wordwall di Kelas 2 SD Muhammadiyah Sawangan”, Skripsi Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah, FITK, UIN Syarif Hidayatulloh Jakarta, 2023.
N. P. Nabilah, and A. Warmi, “Penggunaan Media Pembelajaran Berbasis Website Wordwall Games terhadap Motivasi Belajar Matematika di Kelas VIII SMPN 2 Jalancagak,” Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Nusantara (JPkMN), vol. 4, no. 2, pp. 1454–1464, 2023, doi: 10.55338/jpkmn.v4i2.1062.
F. Utami, A. Y. Pradana, W. B. Sheftyawan, and B. Supriadi, “Penggunaan Media Pembelajaran Aplikasi Wordwall Untuk Meningkatkan Motivasi Belajar Peserta Didik Pada Pembelajaran Fisika di SMA”, Jurnal Pembelajaran Fisika, Vol. 12, No. 2, pp. 61-67, 2023.
F. Ainy, “The Effectiveness of Word Wall Strategy on Students’ Vocabulary Mastery”, Skripsi Pendidikan Bahasa Inggris, FITK, UIN Syarif Hidayatullah, Jakarta, 2014.
N. Awalyah, H. Quraisy, and Suardi, “Pengaruh Game Interaktif Wordwall Terhadap Motivasi Dan Hasil Belajar Matematika Siswa Kelas V Sdn No. 138 Inpres Mangulabbe,” ELIPS: Jurnal Pendidikan Matematika, vol. 5, No. 1, pp. 44-55, 2024. http://journal.unpacti.ac.id/index.php/ELIPS
M. A. Nisa and R. Susanto, “Pengaruh Penggunaan Game Edukasi Berbasis Wordwall Dalam Pembelajaran Matematika Terhadap Motivasi Belajar,” JPGI (Jurnal Penelitian Guru Indonesia), vol. 7, no. 1, p. 140, Aug. 2022, doi: 10.29210/022035jpgi0005.
M. Syarifuddin Rahman and M. Zaid, “Pengaruh Media Wordwall Dan Motivasi Dalam Kurikulum Merdeka Belajar Untuk Meningkatkan Kompetensi Strategis Siswa”, RIEMANN Research of Mathematics and Mathematics Education, Vol. 5, No. 2, pp. 13-21, 2023.
Harwika, “Using Word Wall Media to Improve The Students’ Vocabulary Mastery at The Seventh Grade of SMPN 4 Marioriawa Kab.Soppeng”, Skripsi Program Bahasa Inggris, Fakultas Tarbiyah, IAIN ParePare, 2019.
C. Tremblay, Mathematics for game developers. Thomson Course Technology, 2004.
K. I. Lestari, I. N. Arcana, A. E. Susetyo, and K. S. Kuncoro, “Development of Online Learning Quiz and Educational Game Using Word Walls in Mathematics for Grade 10,” INSANIA : Jurnal Pemikiran Alternatif Kependidikan, vol. 27, no. 2, pp. 145–159, Dec. 2022, doi: 10.24090/insania.v27i2.6924.
N. Mohamad Yunos, T. B. TKM Thangal, N. H. Rahmat, N. F. Md Sharif, S. N. Ahmad, and N. Ab Latif, “Motivation for Learning Mathematics: A Study Across Disciplines,” International Journal of Academic Research in Business and Social Sciences, vol. 12, no. 9, Sep. 2022, doi: 10.6007/ijarbss/v12-i9/14526.
F. Saadati and S. Celis, “Student Motivation in Learning Mathematics in Technical and Vocational Higher Education: Development of an Instrument,” International Journal of Education in Mathematics, Science and Technology, vol. 11, no. 1, pp. 156–178, 2023, doi: 10.46328/ijemst.2194.
A. I. Nadia, K. D. A. Afiani, and I. Naila, “Penggunaan Aplikasi Wordwall untuk Meningkatkan Hasil Belajar Matematika Selama Pandemi Covid-19,” Jurnal Teknologi Pembelajaran Indonesia, Vol. 12, No.1, pp. 2614–2015, 2022. doi: 10.23887/jurnal_tp.v12i1.791.
L. Hartati, “Pengaruh Gaya Belajar dan Sikap Siswa pada Pelajaran Matematika terhadap Hasil Belajar Matematika”, Jurnal Formatif, vol 3, No. 3, pp.224-235.
G. N. Walidah, A. Mudrikah, and S. Saputra, “Pengaruh Penggunaan Game Edukasi Wordwall Terhadap Motivasi Dan Hasil Belajar Matematika Peserta Didik,” UJMES (Uninus Journal of Mathematics Education and Science), vol. 7, no. 2, pp. 105–115, Dec. 2022, doi: 10.30999/ujmes.v7i2.2140.