Pengaruh Promosi Penjualan dan Harga terhadap Keputusan Konsumen dalam Layanan Pengiriman Uang di PT APIKKO Surabaya


Abstract
Penelitian ini dilatarbelakangi oleh pentingnya memahami faktor-faktor yang memengaruhi keputusan
konsumen dalam memilih layanan pengiriman uang di PT. APIKKO Surabaya, terutama di kalangan pekerja
migran atau Tenaga Kerja Indonesia (TKI). Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh promosi
penjualan dan harga terhadap keputusan konsumen dalam menggunakan layanan tersebut. Penelitian ini
melibatkan 115 responden yang merupakan konsumen PT. APIKKO, dengan kriteria telah menggunakan
layanan lebih dari satu kali. Teknik pengumpulan data dilakukan melalui kuesioner, dan data yang terkumpul
dianalisis menggunakan uji instrumen, uji asumsi klasik, analisis regresi linier berganda, serta uji hipotesis.
Hasil penelitian menunjukkan bahwa variabel promosi penjualan dan harga secara simultan berpengaruh
signifikan terhadap keputusan konsumen, dengan nilai F hitung sebesar 24,370 dan koefisien determinasi
(Adjusted R-Square) sebesar 0,291 atau 29,1%. Secara parsial, kedua variabel tersebut juga berpengaruh
signifikan, dengan nilai t hitung untuk promosi penjualan sebesar 2,701 dan harga sebesar 5,318, yang
keduanya lebih besar daripada t tabel sebesar 1,658. Di antara kedua variabel, harga memiliki pengaruh
dominan terhadap keputusan konsumen, dengan nilai beta yang lebih besar dibandingkan promosi penjualan,
yaitu 0,220 dibandingkan 0,165. Hasil ini mengindikasikan bahwa harga merupakan faktor yang lebih kuat
dalam memengaruhi keputusan konsumen, meskipun promosi penjualan juga memiliki kontribusi signifikan.