Pengelolaan Badan Usaha Milik Desa (Bumdes) dalam Meningkatkan Kesejahteraan Masyarakat di Desa Merimbang Jaya Kecamatan Sandai Kabupaten Ketapang

  • Avelino Palang Fakultas Ilmu Administrasi, Universitas Dr. Soetomo Surabaya
  • Widyawati Fakultas Ilmu Administrasi, Universitas Dr. Soetomo Surabaya
  • Kristyan Dwijo Susilo Fakultas Ilmu Administrasi, Universitas Dr. Soetomo Surabaya
Abstract views: 173 , Full Text downloads: 281
Keywords: Pengelolaan, BUMDes, Kesejahteraan Masyarakat

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui tentang bagaimana pengelolaan Badan Usaha Milik Desa (BUMDes) Lalau Sempuan dalam meningkatkan kesejahteraan masyarakat Desa Merimbang Jaya Kecamatan Sandai Kabupaten Ketapang, jenis penelitian ini adalah penelitian kualitatif dengan pendekatan deskriptif. Metode pengumpulan data meliputi observasi, wawancara dan dokumentasi. Hambatan yang terjadi dasarnya berupa permasalahan yang dirasakan oleh masyarakat dimana dalam pengelolaan BUMDes pada unit ternak babi adanya keterbatasan yang BUMDes alami, mulai dari pendapatan BUMDes yang belum optimal karena unit usaha ternak bersifat pinjam atau pakai, dan dalam pengelolaan, BUMDes hanya menyediakan bibit ternak dalam pemeliharaannya ditambah kurangnya sumber daya manusia yang mengempuhuni dalam pengelolaan BUMDes. Hasil penelitian menunjukan bahwa pengelolaan BUMDes Lalau Sempuan yang berfokus untuk mengetahui pengelolaan BUMDes dalam meningkatkan kesejahteraan masyarakat melalui 6 prinsip 1) Kooperatif, 2) Partisipatif, 3) Emansipatif, 4) Transparan, 5) Akuntabel, 6) Sustainable  sudah berjalan dengan baik, dimana juga dalam tujuan untuk meningkatkan kesejahteraan masyarkaat Desa Merimbang Jaya dapat dilihat dengan tercapainya empat aspek yakni: Pemenuhan atas kebutuhan dasar masyarakat, Pengembangan potensi ekonomi lokal, Pembangunan sarana dan prasarana desa, dan Pemanfaatan sumber daya alam dan lingkung.

 
Published
2024-04-02
How to Cite
Avelino Palang, Widyawati, & Susilo, K. D. (2024). Pengelolaan Badan Usaha Milik Desa (Bumdes) dalam Meningkatkan Kesejahteraan Masyarakat di Desa Merimbang Jaya Kecamatan Sandai Kabupaten Ketapang. Soetomo Administrasi Publik , 2(1), 279-296. Retrieved from https://ejournal.unitomo.ac.id/index.php/sap/article/view/8093
Section
Article

Most read articles by the same author(s)

1 2 > >>