Komunikasi Interpersonal dalam Menunjang Kinerja Kolektif Seni "Lingkar Dalam" Surabaya

  • Aliffian Syah Surya Pramono
  • Anita Asnawi Fakultas Ilmu Administrasi, Universitas Dr.Soetomo Surabaya
  • Damajanti Sri Lestari Fakultas Ilmu Administrasi, Universitas Dr.Soetomo Surabaya
  • Dian Ferriswara Fakultas Ilmu Administrasi, Universitas Dr.Soetomo Surabaya
Abstract views: 37 , Full Text downloads: 16

Abstract

Penelitian ini dilatarbelakangi oleh pentingnya komunikasi interpersonal dalam meningkatkan kinerja
kolektif dalam konteks seni rupa. Komunikasi interpersonal merupakan proses komunikasi yang terjadi antara
individu dengan individu maupun kelompok, di mana interaksi langsung menjadi bagian penting dalam
menjalin hubungan dan mencapai tujuan bersama. Penelitian ini berfokus pada komunikasi interpersonal yang
mendukung peningkatan kinerja di Kolektif Seni Rupa “Lingkar Dalam” Surabaya. Tujuan penelitian ini
adalah untuk menganalisis bagaimana komunikasi interpersonal yang dilakukan di dalam Kolektif Seni Rupa
“Lingkar Dalam” mampu meningkatkan kinerja kolektif tersebut. Penelitian ini menggunakan pendekatan
studi kasus, dengan metode pengumpulan data berupa wawancara, dokumentasi, dan observasi. Proses analisis
data dilakukan melalui beberapa tahap, yaitu transkripsi data hasil wawancara dan observasi, kategorisasi topik
pembahasan untuk mengidentifikasi pola komunikasi dan kaitannya dengan kinerja kolektif, serta analisis
mendalam untuk menghubungkan temuan dengan konsep komunikasi interpersonal. Hasil penelitian ini
memberikan gambaran mendalam tentang peran komunikasi interpersonal dalam konteks seni rupa kolektif.
Selain itu, penelitian ini diharapkan dapat memberikan rekomendasi strategis untuk mendukung peningkatan
kinerja Kolektif Seni Rupa “Lingkar Dalam” Surabaya, baik dari segi pola komunikasi maupun pengelolaan
interaksi antaranggota.

Published
2025-01-24
How to Cite
Pramono, A. S. S., Asnawi, A., Lestari, D. S., & Ferriswara, D. (2025). Komunikasi Interpersonal dalam Menunjang Kinerja Kolektif Seni "Lingkar Dalam" Surabaya. Soetomo Administrasi Bisnis, 2(2), 395 - 406. Retrieved from https://ejournal.unitomo.ac.id/index.php/sab/article/view/9656
Section
Naskah

Most read articles by the same author(s)

1 2 > >>